"TERIMA KASIH" Anda telah memasuki Website Media Suara Online Terkini "SOT Jepara" Sebelum anda membaca semua berita yang telah kami rangkum sebelumnya kami akan jelaskan mengenai SOT Jepara ok... Suara Online Terkini adalah Media Online yang mampu menampung berbagai macam berita diantaranya Seputar Nasional, Metropolitan, Daerah, Ekonomi, Bisnis, Internasional, Sosial, Budaya, Agama, Pendidikan, Politik, Hukum, Kesehatan dll kami terima kritik dan saran melalui kontak kami.atau Hub: 085-229-333-371 Pin BB:7473F04F.
Headlines News :
Home » » BEM Unisnu Ajak Pemuda Sukseskan Pemilu

BEM Unisnu Ajak Pemuda Sukseskan Pemilu

Written By suaraonlineterkini on Sabtu, 29 Maret 2014 | 17.38

Seminar Pendidikan Politik UNISNU Jepara
SOT Jepara - Badan Eksekutif Mahasiswa (BEM) Universitas Islam Nahdlatul Ulama (Unisnu) Jepara menyelenggarakan Seminar Pendidikan Politik; Sukseskan Pemilu 9 April, Sukseskan Demokrasi di Indonesia berlangsung di Gedung Haji MWCNU Tahunan Kompleks Unisnu, Kamis (27/3).

Lewat kegiatan yang menghadirkan tiga narasumber AKBP Muhammad Taslim Chairuddin (Kapolres Jepara), Anik Sholihatun (KPU Jepara) dan Nur Salim (Panwaslu Jepara) pihaknya mengajak untuk menyukseskan pemilu 2014.

Hal itu dikemukakan M Syaiful Kalim. Menurut Presiden BEM Unisnu ajakan itu cukup beralasan. Mengingat pemuda (pelajar dan mahasiswa, red) hasrat Golput cukup tinggi. Sehingga forum tersebut tujuannya untuk mencerdaskan pemilih pemula. “Usai mengikuti forum ini peserta semakin tercerahkan,” katanya disela-sela kegiatan.

Peserta urai Kalim juga memperoleh pencerahan terkait hukum dan pelaksanaan pemilu. Disamping itu, mereka mau memilih bukan karena money politic. “Mereka harus menjadi pemilih yang cerdas dan tidak sekadar asal pilih,” harapnya.

Muhamad Taslim Chairuddin selaku Kapolres Jepara menegaskan Rabu 9 April ia mengajak pemuda (calon pemilih, red) menggunakan hak pilihnya. “9 April mendatang kalian wajib memilih meski tidak dibayar,” imbaunya.

“Tompo duite jangan dipilih orangnya,” tambah Taslim. Ungkapan itu senada dengan Kalim merupakan bentuk menjadi pemilih cerdas. Tak hanya itu, ia juga mengajak agar tidak menjadi simpatisan partai yang fanatik. Bermusuhan dengan yang lain. Disamping itu, sesuai tugas aparat keamanan, pihaknya siap menjaga kondusifitas sehingga pemilu berjalan aman dan tertib.

Anik Sholihatun, Divisi Pemutakhiran Data Pemilih KPU Jepara dalam uraiannya akan melaksanakan Pemilu dengan jujur dan adil. Sementara itu, Ketua Panwaslu Jepara, Nur Salim menyatakan apabila dalam pelaksanaan Pemilu ada tindak kecurangan agar segera dilaporkan kepada Panitia Pengawas Lapangan (PPL), Panwas Kecamatan dan Kabupaten agar laporan itu ditindak lanjuti kecurangan-kecurangan tersebut. (Syaiful Mustaqim)
Share this post :

Posting Komentar

 
Support : Creating Website | Maz Kizin | Redaksi
Copyright © 2014. Suara Online Terkini - All Rights Reserved
Template Created by SOT Jepara Published by Maz Kizin
Proudly powered by SOT Jepara